Lubuklinggau, Center-post.com – Perhelatan pesta demokrasi yang baru saja usai di laksanakan, mengantarkan Partai Golongan Karya (Golkar) menjadi partai pemenang di Kota Lubuklinggau.
Ketua fraksi golkar DPRD Kota Lubuklinggau, Ir. Yullian Effendi, menjelaskan bahwa berdasarkan perhitungan cepat internal partai Golkar saat ini, partai Golkar meraup suara terbanyak di Kota Lubuklinggau.
“Alhamdulillah, sampai saat ini masyarakat Kota Lubuklinggau masih mempercayakan partai Golkar sebagai salah satu partai politik yang di percaya untuk mengemban amanat masyarakat Kota Lubuklinggau”, ungkap Ir. Yullian Effendi, saat di wawancarai di Posko Pemenangan, Petanang, Kamis (15/2/2024)
Dijelaskan, dengan hasil suara yang sangat memuaskan ini, partai Golkar mendapatkan dua kursi di wilayah I, barat I dan barat II serta dua kursi di wilayah utara I dan utara II, satu kursi di wilayah selatan I dan selatan II dan dua kursi di wilayah timur I dan timur II.
Dikatakan, mudah-mudahan hasil hitung cepat internal partai Golkar ini akurat, sebab hasil perhitungan menggunakan C1 yang di berikan oleh para saksi-saksi partai Golkar dari seluruh TPS yang ada di Kota Lubuklinggau.
“Mudah-mudahan hal ini bisa menjadi penyemangat bagi para kader-kader partai Golkar serta kabar yang menggembirakan bagi seluruh masyarakat Kota Lubuklinggau”, tuturnya.
Terkahir, dirinya mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat Kota Lubuklinggau atas kepercayaan yang di berikan kepada partai Golkar dan izinkan kami untuk mengemban amanat ini dengan sebaik-baiknya untuk mengawal kebijakan-kebijakan pemerintah agar mendapatkan kebijakan yang pro rakyat. (Mikel)